Teks Hasil Observasi Buah Jambu




Nama Kelompok:
  • Hikmal Akbar (17)
  • Hilda Marsya P (18)
  • Indri Fergi Y (19)
  • Intan Safira S. (20) 


BUAH JAMBU

          Buah jambu adalah jenis buah yang cukup banyak manfaatnya bagi manusia. Pohon jambu dapat tumbuh baik di wilayah tropis yang mempunyai curah hujan yang cukup sepanjang tahun.Buah jambu cukup disukai oleh masyarakat apalagi kalau musim panen tiba.Buah jambu juga memiliki tiga jenis yaitu jambu biji (jambu batu), jambu air dan jambu monyet jenis tersebut bisa dilihat dari bentuknya.

 Jambu batu atau sering juga disebut oleh masyarakat jambu biji dan jambu klutuk.Jambu ini sangat mudah ditanam dimana saja seperti perkarangan sekitar rumah ataupun diperkebunan,perawatan pohon juga cukup menyirami dengan air atau kalau perlu bisa dikasih pupuk,pohon jambu tidak perlu perawatan yang ekstra.Jambu batu yaitu buah yang berwarna hijau dengan mempunyai daging buah berwarna putih atau ada juga yang merah dan mempunyai rasa asam – manis,pohonnya juga tidak terlalu besar berwarna putih agak kecoklatan.

          Setelah jambu batu ada juga jenis jambu lainnya yaitu jambu air. Jambu air mudah ditanam dimana saja tetapi. Sekarang pohon jambu air tersebut sudah jarang terlihat di pekarangan rumah warga karena pohon jambu air lebih banyak ditanam di perkebunan.Jambu air ini memiliki batang pohon yang juat dan keras berwarna coklat,memiliki daun yang lebat di ranting pohon..

            Jambu monyet sudah jarang terlihat di Gresik,Jawa Timur mungkin pohon jambu ini masih ada di kota-kota lain,tapi bisanya pohon ini hidup di daerah yang gersang.Bentuk jambu ini masih sama seperti bentuk jambu air tetapi jambu ini memiliki kacang mente dibawah buahnya.Pohonnya berukuran sedang,daun yang terletak pada ujung ranting.

           Dari sekian banyak macam – macam jambu yang terpenting adalah manfaat atau kegunaanya bagi kita karena jambu sangat banyak manfaat untuk menjaga kesehatan dan mengobati beberapa macam penyakit. tidak hanya buahnya saja yang memiliki manfaat tetapi daunnya juga berfungsi sebagai obat diare, mengatasi diabetes, meredakan gatal dan lain sebagainya.  Selanjutnya, kita juga harus menjaga dan merawat tumbuhnya jambu dan tanaman lainnya juga, agar tumbuh – tumbuhan yang ada di indonesia tidak punah dan juga agar tidak perlu indonesia mendapat buah impor dari negara lain.  



Unsur Kebahasaan:
  1. Frasa Nomina : - Daging buah berwarna putih
  2. Frasa verba : Jambu ini sangat mudah ditanam dimana saja
  3. Kalimat Nomina : Pohonnya berukuran sedang
  4. Kalimat Verba : Pohon jambu tidak perlu perawatan yang ekstra  

Komentar

Posting Komentar